Lorenzo yang Dibenci namun Juga Dicintai

image result for agen bola

Jakarta - Jorge Lorenzo kerap kali dibenci karena sering kali berseteru dengan rivalnya. Namun kini saat X-Fuera pensiun para rivalnya tersebut mengaku begitu kehilangan.

Lorenzo baru saja mengumumkan untuk pensiun dari ajang MotoGP usai balapan di Valencia, Minggu (17/11/2019). Ia mengakhiri kiprahnya yang luar biasa selama 11 tahun di kelas MotoGP dengan meraih tiga kali gelar juara dunia.

Selama membalap Lorenzo juga lekat dengan cap buruk karena ia sering terlibat perseteruan dengan dengan pebalap lain.

Pada tahun 2015, ia sempat berseteru dengan Valentino Rossi yang satu tim di Yamaha. Kondisi ini dipicu tuduhan The Doctor yang menganggap Lorenzo juara dunia karena dibantu oleh Marc Marquez dan Dani Pedrosa.

Saat itu di GP Valencia, Marquez dan Pedrosa terkesan tak ingin menyalip Lorenzo. Mereka memilih tetap berada di belakang X-Fuera yang dianggap Rossi menghalangi lajunya.

Pebalap 32 tahun ini kembali terlibat konflik dengan rekan setimnya saat pindah ke Ducati. Kali ini, ia hubungannya memanas dengan Andrea Dovizioso akibat saling sindir di media dan sosial media.


Image result for agen bola

Lorenzo giliran berselisih paham dengan Marquez pada musim 2018. Hubungan dua pebalap Spanyol ini memanas setelah Lorenzo mengalami crash di MotoGP Aragon karena The Baby Aliens yang membalap dengan agresif di tikungan.

Meski sempat berseteru, Rossi, Dovizioso serta Marquez kini sama-sama merasa kehilangan usai Lorenzo memutuskan pensiun. Serupa dengan Rossi, Dovizoso menganggap Lorenzo adalah salah satu rival terbaiknya.

"Jorge adalah sainganku. Saya pikir saya bertemu dengannya di kejuaraan Eropa pada tahun 2001. Kami berganti kelas di waktu yang sama. Sehingga kami menjadi rival utama dengan berhasil memenangkan banyak "kata Dovizioso dikutip dari situs resmi MotoGP.

Sementara Marquez mengaku terkejut dengan keputusan kompatriotnya tersebut.

"Saya terkejut meski kami adalah rekan satu tim karena tim tidak mengetahui hal tersebut. Ini juga karena ia bekerja keras dalam beberapa belapan terakhir meski hasilnya belum memuaskan," tutur Marquez.

Share:

Post a Comment

Designed by OddThemes | Distributed by Blogger Themes