Jakarta - Instagram
merilis stiker baru untuk layanan Storiesnya, bertajuk 'Create Dont
Hate' stiker ini ditujukan untuk memerangi tindakan bullying di
platformnya serta mendorong bagi pengguna untuk melakukan hal-hal
positif di Instagram.
Ketika stiker ini terpasang di Stories,
pengguna bisa mengetuk stiker tersebut yang mengandung pesan di dalam,
ketika diketuk maka akan muncul pesan dari stiker tersebut.
"Instagram menentang perundungan online. Apa yang dikatakan orang-orang
secara online, juga dapat menyakiti secara offline. Bantu kami menjaga
Instagram agar tetap aman dengan menggunakan stiker ini untuk menentang
perundungan, mendukung teman, atau menyebarkan hal positif di
Instagram." demikian isi pesan tersebut.
Cara menggunakan stiker ini pun mudah, pengguna yang ingin posting
berupa video, foto ataupun teks bisa mengunjungi galeri stiker di
Stories.
"Stiker terbaru ini akan melengkapi koleksi stiker
anti-bullying Instagram, Create Don't Hate yang sebelumnya diluncurkan
pada bulan Agustus lalu," kata juru bicara Instagram dalam
keterangannya.
Koleksi stiker ini sudah mulai digulirkan pada hari ini bagi seluruh pengguna secara global.
Subscribe to:
Post Comments
(
Atom
)
Post a Comment